PENGANTAR KONSEP PEMROGRAMAN BAHASA C
Beberapa langkah dalam proses pembuatan suatu program atau software adalah :
1. Mendefinisikan masalah dan menganalisanya
Langkah awal yang harus dilakukan adalah mengidentifikasikan masalah antara lain tujuan dari pembuatan program, parameter-parameter yang digunakan, fasilitas apa saja yang akan disediakan oleh program. Kemudian menentukan metode atau algoritma apa yang akan diterapkan untuk menyelesaikan masalah tersebut dan terakhir menentukan bahasa program yang digunakan untuk pembuatan program.
2. Merealisasikan dengan langkah-langkah berikut :
Algoritma
Algoritma adalah urutan langkah-langkah logika yang menyatakan suatu tugas dalam menyelesaikan suatu masalah atau problem. Contoh : Buat algoritma untuk menentukan apakah suatu bilangan merupakan bilangan ganjil atau bilangan genap. Algoritmanya :
- Masukkan sebuah bilangan sembarang
- Bagi bilangan tersebut dengan bilangan 2
- Hitung sisa hasil bagi pada langkah 2.
- Bila sisa hasil bagi sama dengan 0 maka bilangan itu adalah bilangan genap tetapi bila sisa hasil bagi sama dengan 1 maka bilangan itu adalah bilangan ganjil.
- Sekilas Tentang Bahasa C dan C++
- Bahasa tingkat tinggi
- Bahasa tingkat menengah
- Bahasa tingkat rendah
Bahasa C dibuat oleh Brian W. Kernighan dan Dennis M. Ritchie. Bahasa C merupakan bahasa intermediate yaitu bahasa tingkat menengah dan tidak dikatakan bahasa tingkat tinggi dimana para programmer diberikan aturan main dalam penulisan sintak yang dapat dimengerti oleh manusia. Akan tetapi bahasa C juga dapat dikatagorikan sebagai bahasa tingkat rendah karena disediakan sintak untuk Asembly yang termasuk dalam bahsa tingkat rendah yang digunakan sebagai bahasa mesin.
Bahasa C menyediakan beberapa komponen yang dapat digunakan programmer untuk mengimplementasikan kode-kodenya dengan mudah. Adapaun komponen dari bahasa C adalah sebagai berikut ;
- Editor
- Interpreter
- Compiler
- Debugging
Semua bahasa mempunyai kelemahan atau kelebihan sendiri-sendiri. Begitu juga dengan bahasa C dan C++. Adapun kelebihannya adalah sebagai berikut:
- Banyak memiliki operator untuk mengolah/memanipulasi data.
- Bahasa C termasuk sebagai bahasa terstruktur sehingga program dapat lebih mudah dipahami atau dikembangkan.
- Kecepatan eksekusi tinggi.
- Banyaknya operator atau cara penulisan program kadang menimbulkan kebingungan para pemakainya.
- Perlu adanya ketelitian dalam penulisan program karena C dan C++ bersifat Case Sensitive (Membedakan antara huruf kapital dan huruf kecil).
- Editor
- Interpreter
- Compiler
- Debugging
- Debug per baris.
- Debug per prosedur/fungsi.
- Debug per breakpoint.
- Software
- Turbo C++
- Borland C++
- Dev-C++
- GCC.